IDI Kabupaten OKI Beri Penyuluhan dan Periksa Mata Siswa MAN IC OKI
1 min read

IDI Kabupaten OKI Beri Penyuluhan dan Periksa Mata Siswa MAN IC OKI

Kayuagung, Humas—Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Dokter Indonesia, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Ogan Komering Ilir beri penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan mata bagi peserta didik kelas X MAN Insan Cendekia OKI (14/6).

Kegiatan yang dipusatkan di Auditorium MAN Insan Cendekia OKI ini dihadiri oleh 60-an anggota IDI Cabang OKI.

Ketua IDI, dr. H. Herry Yanridho AP, M.Kes. menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk kepedulian dan apresiasi IDI Cabang OKI kepada peserta didik yang ia tahu memiliki aktivitas tinggi dalam menggunakan laptop.

“Rutinitas belajar dengan sistem digital di MAN IC OKI, ini lah yang kemudian kami diskusikan bersama rekan-rekan. Dipilihlah MAN IC OKI.” Papar dr. Herry dalam laporannya.

Lantas beliau pun menyampaikan harapannya agar peserta didik lebih menjaga dan peduli pada kesehatan mata.

“Kami nanti akan memberikan penyuluhan sekaligus pemeriksaan kesehatan mata. Harapannya tentu anak-anak bisa menjaga kesehatan matanya, dapat berprestasi”, Tambah dr. Herry.

Kepala Madrasah yang diwakili Wakil Bidang Humas, Afryansyah, M.Pd. menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada IDI.

“Terima kasih kepada IDI cabang OKI. Ini menjadi sinergi kita bersama mengawal kesehatan dan prestasi peserta didik.” Ungkapnya dalam sambutan.

Waka Humas ini juga menyampaikan ajakannya kepada IDI untuk terus menjalin silaturahmi dan melaksanakan MoU antara IDI dan MAN IC OKI.

‘Tentu, sinergisitas kita tidak berhenti di sini. Kami berharap kita lanjutkan, kita laksanakan MoU.” Tambah Afryansyah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *