Kamad IC OKI Hadiri Pelantikan Rektor ITS NU Sriwijaya
1 min read

Kamad IC OKI Hadiri Pelantikan Rektor ITS NU Sriwijaya

Palembang, Humas—Kepala MAN Insan Cendekia OKI, H. Kiagus Faisal, memenuhi undangan menghadiri pelantikan Rektor Institut Teknologi dan Sains (ITS) Nahdatul Ulama (NU) Sriwijaya Sumatera Selatan (17/12). Rektor ITS NU Sriwijaya, Dr. H. Zainal Berlin, S.H.,BDA. dilantik oleh Prof. Dr. Nizar Ali, M.Ag. wakil ketua umum PBNU.

Pelantikan yang bertempat di Graha Bina Praja Sumatera Selatan ini juga dihadiri Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama RI, Prof. Dr. Suyitno, M.Ag., Kakanwil Kemenag Sumsel, Dr. Syafitri Irwan, Rektor UIN Raden Fatah, Prof. Nyayu Khadijah, dan para pejabat undangan lainnya.

Hadirnya ITS NU Sriwijaya ini menjadi tanda meningkatnya pendidikan tinggi di Sumatera Selatan. Sebagai kepala MAN Insan Cendekia OKI, Faisal berharap Rektor ITS NU Sriwijaya dapat menghadirkan pendidikan tinggi berbasis teknologi dan sains namun tetap berbasis Islami.

“Ini jadi tonggak baru. Hadir di Sumsel untuk mengakomodir dan menciptkan generasi sains dan teknologi juga berkarakter Islami.” Harap Faisal saat menghadiri pelantikan.

Pelantikan juga dapat disaksikan secara virtual melalui tautan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *